Rabu, 29 April 2015

Optimalisasi Windows 8.1

Optimalisasi Windows 8.1

Microsoft sudah secara resmi meluncurkan Windows 8.1 pada tanggal 18 Oktober 2013. Mereka menjelaskan, Windows 8.1 merupakan pengembangan Windows bagi pengguna komputasi yang semakin personal, sebagai komitmen Microsoft untuk inovasi yang cepat dan responsif.

Sistem operasi baru ini menjadi awal lahirnya ide-ide perangkat komputasi inovatif yang kelak hadir bagi konsumen maupun kalangan bisnis, mulai dari tablet dengan mobilitas dan kenyamanan tinggi, perangkat 2-in-1, hingga pengalaman produktivitas yang dihadirkan laptop serta all-in-one.

Sedikitnya, ada tujuh peningkatan dan perbaikan serta costumize fungsi yang disematkan ke dalam Windows 8.1, yaitu:

Lebih personal: Layar Start semakin disempurnakan dan dapat dikustomisasi dengan pilihan untuk mengubah ukuran Live Tiles, pilihan desain dan warna latar yang lebih bervariasi, menjadikan perangkat Windows tampil unik dan personal.

Selain itu, pengguna dapat memilih cara masuk ke Windows melalui layar Start atau desktop yang familiar dan tetap sinkron dengan perangkat Windows mana pun, sesuai akun Microsoft yang digunakan.


Lebih familiar dan mudah dinavigasi: Sebagai bagian dari pengalaman Windows yang telah masyhur, Windows 8.1 mengembalikan tombol Start sebagai titik awal navigasi yang umum dikenal. Tampilan apps yang baru juga memungkinkan pengguna melihat seluruh aplikasi, memudahkan akses melalui tombol petunjuk baru, termasuk akses ke Help+Tips secara lebih cepat.


Peningkatan fungsi Search: Mesin pencari Bing Smart Search menawarkan cara termudah dalam mencari dokumen atau informasi apa pun yang dibutuhkan dari perangkat maupun Web lewat tampilan yang anggun, solid dan dioptimalkan untuk sentuhan. Cukup dengan menyapu atau mengetik di layar Start apapun yang ingin dicari, maka Smart Search akan menemukannya – baik itu dokumen di PC, album foto di SkyDrive, aplikasi favorit, lagu dari koleksi Xbox Music, atau website. 


Aneka pilihan layanan dan aplikasi sejak Start: Windows 8.1 menawarkan pengalaman terlengkap yang belum pernah ada sebelumnya. Dengan sederet aplikasi dan layanan yang muncul sejak dari layar Start, pengguna dapat melakukan apa pun yang mereka sukai dengan cepat dan mudah. Bercengkerama dengan teman atau kerabat melalui Skype, mengirim email melalui app Mail, menonton film atau tayangan TV di Xbox Video, mencoba resep baru dari app Bing Food & Drink, atau mendengarkan musik gratis secara streaming di Xbox Music. Windows 8.1 hadir dengan Internet Explorer 11 (IE11) yang cepat dan indah, dan dioptimalkan untuk layar sentuh. IE11 memberi performa sentuh yang lebih baik, lebih cepat, dengan rekam jejak (history), favorit, serta setting yang tersimpan di semua perangkat Windows 8.1. Selain itu, Windows 8.1 mendukung pencetakan 3D secara native, artinya sistem operasi ini telah mendukung plug-and-play untuk printer 3D, mampu menjalankan aplikasi cetak 3D, dan kemampuan membaca berkas berformat 3D. 


Lebih produktif dengan kemampuan Multitasking terbaik: Windows 8.1 mampu menampilkan dan menjalankan hingga empat aplikasi sekaligus secara berdampingan, dengan ukuran window yang fleksibel. Selain itu, juga kemampuan app menjalankan app lain, dukungan terhadap multiple-display, sehingga memungkinkan pengguna melihat app dari Windows Store maupun layar monitor yang lain. 


Lebih terintegrasi dengan cloud melalui SkyDrive: Dengan Windows 8.1, bekerja menjadi lebih mudah karena dokumen selalu dapat diakses dari perangkat apapun, dari mana pun. Dengan SkyDrive, pengguna dapat membuat, menyunting, menyimpan, dan berbagi dokumen di manapun, kapan pun, melalui perangkat apa pun. 


Tampilan baru Windows Store: Desain baru Windows Store memudahkan pengguna mencari app yang diinginkan. Penataan dan kategori baru, seperti ‘New & Rising’ memudahkan pengguna tetap up-to-date mengeksplorasi app yang baru. Selain itu, rekomendasi Bing juga membantu mendapatkan aplikasi favorit baru. Di Windows 8.1, app selalu ter-update secara otomatis, sehingga app selalu berada dalam versi terbaru dan terbaik, seperti Fresh Paint, yang kini juga dilengkapi dengan fitur cat air, set pensil grafit, serta antarmuka yang rapi dan modern. Aneka app baru juga memperkaya Windows Store seperti Evernote, Facebook for Windows 8.1, Hulu Plus, Adobe Photoshop Express, eBay, Netflix dan NOOK.




source : ( 1 )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar