Selasa, 30 September 2014

Kebiasaan Orang Kaya Setiap Harinya

Kebiasaan Orang Kaya Setiap Harinya


Apa yang Anda lakukan hari ini?
Pertanyaan tersebut perlu dijawab karena apa yang Anda lakukan hari ini bisa menjadi penentu kekayaan Anda.

Thomas Corly penulis buku berjudul Rich Habits: The Daily Success Habits of Wealthy Individuals, menghabiskan waktu selama lima tahun untuk melakukan riset tentang kehidupan orang-orang kaya dan orang-orang miskin.

Ia pun membagi kelompok kehidupan keduanya menjadi ‘kebiasaan orang kaya’ dan ‘kebiasaan orang miskin’. Untuk menjadi kaya menurut Corly seseorang harus memiliki 50% dari kebiasaan-kebiasaan orang kaya.

Apa saja ya kebiasaan-kebiasaan orang-orang kaya setiap harinya?

Orang kaya selalu fokus pada tujuannya.
Studi yang dilakukan Corly menunjukkan bahwa 62% orang-orang sukses setuju bahwa mereka fokus pada tujuan setiap hari. Sedangkan kelompok orang miskin hanya 6% yang setuju.
Orang-orang kaya menuangkan tujuannya dalam bentuk teks. Menurut kelompok ini tujuan haruslah bisa diraih dan ada usaha fisik.

Orang kaya tahu apa yang mereka harus lakukan hari ini.
Hasil studi menunjukkan bahwa 81% orang kaya mempunyai to-do-list. Sedangkan kelompok orang miskin yang memiliki to-do-list hanya 19%. Orang-orang kaya umumnya mampu menyelesaikan 70% aktivitas yang ada pada to-do-list.

Orang kaya melakukan hal yang lebih daripada kewajiban di kantor.
Sebanyak 81% kelompok orang kaya melakukan lebih dari hal-hal yang seharusnya dilakukannya. Mereka umumnya bekerja rata-rata 50 jam dalam seminggu dan hanya 6% dari mereka yang tidak happy dengan apa yang dilakukannya.

Orang kaya suka membaca buku.
Studi menemukan bahwa 86% kelompok orang kaya suka baca buku. Sedangkan kelompok orang miskin yang suka membaca buku sebanya 26%.
Tapi, kelompok orang kaya tersebut tak suka buku-buku bergenre fiksi. Mereka lebih suka buku dengan tema motivasi dan membacanya selama 30 menit setiap hari.

Orang kaya sedikit menonton TV.
Sebanyak 67% dari kelompok orang kaya mengakui bahwa mereka menonton TV selama satu jam atau kurang setiap hari. Sedangkan kelompok orang miskin yang menonton TV selama satu jam atau kurang adalah 26%.

Uniknya, kelompok orang kaya tersebut tak suka menonton reality show. Sedikit menonton TV tidak membuat kaya, tetapi menurut Corly kelompok orang kaya dalam studinya tersebut mampu memanfaatkan waktu untuk memaksimalkan produktivitas.

Source : ( here )


2 komentar:

  1. Thanks infonya. Oiya ngomongin kebiasaan orang sukses, ternyata ada loh beberapa kebiasaan mereka yang terbukti mampu mendatangkan kekayaan. Apa aja kebiasaan itu? Temen-temen bisa cek di sini: Cara orang sukses raih kekayaan

    BalasHapus